Quantcast
Channel: Persib Bandung dan Olahraga Jawa Barat Berita Online | simamaung.com
Viewing all articles
Browse latest Browse all 20900

Buka Puasa Bersama Mengokohkan Kedekatan Antar Pemain

$
0
0
FOTO-PERSIB-BANDUNG-SHOLAT-BERSAMA-SIM_4038

Jumat (19/7) sore, tim Persib Bandung berlatih di Lapangan Futsal 54, milik sang manajer, Umuh Muchtar. Usai latihan dilanjutkan berbuka puasa bersama di kediaman Umuh yang tidak jauh dari lokasi latihan.

“Saya undang pemain Persib untuk kumpul di sini, sholat berjamaah dan taraweh di rumah kami,” ujar Umuh.

Umuh berharap dengan melakukan sesekali pertemuan di luar lapangan bisa mempererat kedekatan antar personil tim Persib. Pun tetap menjaga kondusifitas di dalam tim. Lebih jauh, Umuh berharap keakraban dan kebersamaan ini bisa terbawa secara positif saat pemain tampil di lapangan.

“Kalau ada pertemuan seperti ini harapannya juga untuk mengokohkan anak-anak agar tim juga tetap kondusif. Saya di sini seperti sebagai orang tua dan anak, supaya tetap dekat. Supaya anak-anak juga tetap enjoy,” tambahnya.

Sebelum acara buka puasa bersama, keluarga besar Umuh Muchtar pun menggelar tahlilan bersama masyarakat setempat. Doa bersama ini ditujukan untuk almarhum Agung Kurniawan, putra keempat Umuh yang meninggal 15 tahun lalu karena kecelakaan tunggal di Jalan Supratman.

“Ini kebetulan saya rutin lakukan di bulan puasa, setahun sekali untuk mengenang meninggalnya anak kami yang meninggal di umur 16 tahun, kelas 2 SMA, 15 tahun lalu. Saya mohon doa untuk almarhum anak kami, Agung Kurniawan bin Umuh Muchtar, semoga diterima di sisi Allah Subhanahu Wa Ta’ala,” tuturnya.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 20900

Trending Articles